Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book pada Pembelajaran Matematika Materi Volume Bangun Ruang Kubus dan Balok Kelas V SD

Authors

  • Icha Mariani Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Barat, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.60132/edu.v2i4.313

Keywords:

Pengembangan, Media Pop-Up Book, Matematika

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan, kepraktisan dan keefektifan media Pop-Up Book pada pembelajaran matematika materi Volume Bangun Ruang Balok dan Kubus kelas V. Teknik yang digunakan dalam pembuatan Pop-Up Book pada penelitian ini adalah teknik Box and Cylinder. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Research and Developement (R&D),teknik pengumpulaln daltal menggunalkaln 2 jenis teknik, yalitu alngket daln tes, sedangkan model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Borg and Gall. Subjek pada penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD di SDN 7 Sungai Raya yang terdiri dari 27 orang peserta didik. Pada pengumpulan data, peneliti menggunakan angket dan soal tes (Pre-Test dan Post-Test).

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media Pop-Up Book dinyatakan layak dari hasil validasi ahli media mendapatkan skor  70%  dan hasil validasi ahli materi mendapatkan skor 94%, dan media Pop-Up Book  dinyatakan praktis berdasarkan hasil respon peserta didik dengan mendapatkan skor 95%, sedangkan berdasarkan perhitungan N-Gain dari hasil Pre-Test dan Post-Test media Pop-Up Book  mendapatkan skor 0,91 dinyatakan sangat efektif untuk digunakan dalam pembelajaran matematika materi volume bangun ruang kubus dan balok.

References

Abner, D., dkk. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Pop Up Book Pada Materi Bangun Ruang. Jurnal Budi Utomo Malang. http://ejurnal.budiutomomalang.ac.id/index.php/prosiding/article/view/1489

Dewi, F. P. (2021). Pengembangan Media Papan Catur Materi Kpk Dan Fpb Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas Iv Sekolah Dasar. Skripsi Universitas Muhammadiyah Mataram. http://repository.ummat.ac.id/3690/

Habibi, C. D., & Setyaningtyas, E. W. (2021). Pengembangan Media Pop-Up Book untuk Kemampuan Pemecahan Masalah pada Pembelajaran Bangun Ruang Kubus dan Balok Kelas V SD. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika. https://j-cup.org/index.php/cendekia/article/view/620

Indaryati, I., & Jailani, J. (2015). Pengembangan Media Komik Pembelajaran Matematika Meningkatkan Motivasi Dan Prestasi Belajar Siswa Kelas V. Jurnal Prima Edukasia. https://journal.uny.ac.id/index.php/jpe/article/view/4067

Kintoko, K. (2017). Problem-Based Interactive Media on Circle’S Tangent By Using Adobe Flash Cs6. Daya Matematis: Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika.

Tegeh , I. M. (2019). Model Penelitian Pengembangan. Yogyakarta: Graha Ilmu

Ningtias, R. S. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran dengan Pop Up Book Berorientasi Scientific Approach pada Materi Bilangan Pecahan Kelas VII. Skripsi Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung. http://repository.radenintan.ac.id/8369/

Sugiyono.(2019). Metodelogi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Zulfah. dkk. (2021). Pengembangan Media Pop Up Book Materi Pecahan Di Kelas V SD. Laporan Penelitian Universitas Pahlawan. https://staff.universitaspahlawan.ac.id/upload/riset/45-lampiran.pdf

Downloads

Published

2024-08-01